fakultas-teknik-universitas-nurul-jadid-raih-prestasi-di-anugerah-inovasi-daerah-2024

Fakultas Teknik Universitas Nurul Jadid Raih Prestasi di Anugerah Inovasi Daerah 2024

 

ft.unuja.ac.id – Universitas Nurul Jadid berhasil meraih dua penghargaan bergengsi dalam ajang Anugerah Inovasi Daerah Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Bapelitbangda Kabupaten Probolinggo. Acara ini memberikan penghargaan kepada berbagai inovasi yang dihasilkan oleh institusi dan individu dalam upaya mendorong pembangunan daerah.

Pengimputan proposal untuk ajang ini berlangsung dari tanggal 6 Maret hingga 26 April 2024. Dari seluruh proposal yang masuk, 15 peserta berhasil ditetapkan sebagai nomine. Tahap selanjutnya adalah babak paparan dan evaluasi yang diadakan pada tanggal 27-29 Mei 2024, diikuti dengan kunjungan lapangan (fact finding) pada tanggal 4-6 Juni 2024. Puncak acara penghargaan dilaksanakan pada tanggal 17 Juli 2024.

Fakultas Teknik Universitas Nurul Jadid berhasil meraih penghargaan pada dua kategori berbeda. Pada kategori II diraih oleh Prodi Teknik Informatika, yaitu Inovasi dan Teknologi Berbasis Website Mobile Apps Android dan Artificial Intelligence (AI), tim yang terdiri dari M. Erfan Rianto, Ainol Furqan, dan Diandra Febrian Pratama berhasil meraih Juara II dengan judul proyek "Implementasi AI Chatbot Sebagai Support Assistant Website Universitas Nurul Jadid Menggunakan Algoritma LSTM". Tim ini didampingi oleh Abu Tholib, M.Kom.

Selain itu, Fakultas Teknik Universitas Nurul Jadid Teknik Elektro juga meraih Juara Harapan I pada kategori IV, yaitu Inovasi dan Teknologi Bidang Non-Ekonomi. Proyek yang berjudul "Bank Sampah Pintar Ciptakan Lingkungan Bersih dan Asri (BATALIRI)" ini dikembangkan oleh tim yang terdiri dari M. Suhedek, Moh. Saif Ardiansyah, dan Muhammad Lukman Hakim, dengan pendamping Eva Jamiyanti, M.T.

Prestasi yang diraih oleh Universitas Nurul Jadid ini menunjukkan komitmen mereka dalam mengembangkan inovasi yang berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan. Dengan adanya penghargaan ini, diharapkan semakin banyak inovasi yang lahir dari institusi pendidikan dan masyarakat untuk kemajuan daerah.