Gandeng PT. YTL, STT Nurul Jadid Diharap Dirikan Pembangkit Listrik Mandiri
Program Studi (Prodi) Teknik Elektro pada Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Nurul Jadid, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, diharap mampu mendirikan pembangkit listrik sendiri.
Harapan itu disampaikan tim seleksi PT. Yeoh Tiong Lay (YTL) Paiton, Maman Pribadi, dalam seminar bertema Pengelolaan dan Pengembangan Mikrohydro dan Panel Surya di Aula STT Nurul Jadid, 7-9 Oktober 2017.
Seminar tersebut merupakan kerjasama Prodi Teknik Elektro dengan perusahaan multi nasional, PT. YTL Paiton. Acara tersebut dimotori oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro kampus setempat.
"Harapan kami kampus STT Nurul Jadid kedepannya mampu mendirikan pembangkit listrik sendiri. Jika hal itu benar terlaksana, maka manfaatnya juga akan dirasakan oleh masyarakat sekitar," kata Maman.
Dalam kerjasama ini, mahasiswa tak hanya diberi pengetahuan dalam hal Mikrohydro dan Panel Surya. Tapi juga berkesempatan bergabung pada perusahaan yang bergerak dibidang energi listrik tersebut lewat tahap seleksi. Tahap ini dilakukan di akhir seminar.
"Mahasiswa dari hasil seleksi tersebut akan kami ambil 10 orang terbaik untuk bisa bergabung dengan CSR YTL Jawa Power, yang akan magang di bidang pengawasan Maintenance dan Produksi, ujar salah satu penanggung jawab seminar dan tim seleksi dari perusahaan ini.
Acara seminar dihadiri oleh semua pimpinan civitas akademik STT Nurul Jadid, dan seluruh mahasiswa Prodi Teknik Elektro. Kerjasama ini adalah salah satu bentuk upaya Prodi Teknik Elektro STTNJ untuk memajukan kampus yang lebih baik ke depan," kata Ketua STT Nurul Jadid, KH. Najiburrahman Wahid.
Sumber: http://www.timesprobolinggo.com/read/21564/20171013/080358/gandeng-pt-ytl-stt-nurul-jadid-diharap-dirikan-pembangkit-listrik-mandiri/