Siapkan Diri Anda Untuk Ikut Karna Ada Open Rekrutmen CommiT Fakultas Teknik Unuja
ft.unuja.ac.id – Fakultas Teknik Universitas Nurul Jadid mengadakan rekrutmen anggota baru CommIT Dev dibulan Januari 2022. CommIT tersebut akan diikuti oleh mahasiswa aktif dari Fakultas Teknik Universitas Nurul Jadid bertempat di Gedung Fakultas Teknik kegiatan dilakukan secara Luring dan Daring menggunakan failitas Zoom. (Sabtu,18/12/2021)
Pendiri CommIT Kamil Malik sekaligus Ketua Dekan Fakultas Teknik menjelaskan CommiT merupakan salah satu komunitas IT dengan anggota yang memiliki komitmen yang tinggi. “ CommIT sebenarnya tidak memiliki arti yang khusus, CommIT itu saya ambil dari kata bahasa inggris Commit yaitu komitmen. Jadi siapa saja yang ingin mengikuti CommIT ini maka harus memiliki komitmen yang kuat sejak awal “.
Syarat utama masuk CommIT adalah komitmen namun tetap dilakukan tes logika dasar pemrograman agar peserta lebih mudah menerima pembelajaran Ketika sudah menjadi anggota. “ Bagi peserta yang mendaftar mungkin tes awalnya diberlakukan Tes Kompetensi Dasar Akademik (TKDA). Di tes tersebut akan mengunji batas kemampuan logika yang dimiliki peserta dengan soal soal bervariasi ada berbentuk gambar, angka, pola, dan lain sebagainya “. Ungkap Kamil Malik.
Kamil Malik Juga Menmbahkan bahwa Proses pembelajaran CommIT yang akan datang akan berbeda dengan CommIT tahun lalu, saat ini akan focus kepada Back End dan Front End. “ CommIT yang akan datang akan berbeda pelaksanaanya dengan tahun lalu, mungkin diawal fokus sama laravel dan android, sedangkan CommIT selanjutnya akan dikembangkan lagi ke bagian Back End and Front End tetapi targetnya tetep sama “.
Kamil Malik menegaskan bahwa setiap peserta harus mempu belajar mandiri. “Setiap peserta CommIT akan melakukan pendalaman sekitar satu atau dua bulan. Pendalaman tersebut dilakukan secara mandiri, artinya peserta tidak akan dibimbing oleh mentor dan hasil pemikirannya murni dari diri sendiri tidak ada unsur eksternal yang terlibat. Selain membuat pesertanya mandiri, metode tersebut berguna agar peserta saling berdiskusi dan memperkuat kerjasama timnya”.
Kamil Malik juga menjelaskan model pembelajaran di CommiT berbasis projek peserta dituntut untuk cepat dalam memahami materi sekaligus menyelesaikan sebuah projek dengan batas waktu tertentu. ”Iya harapannya ketika masuk di CommiT peserta sudah harus siap diberi materi apapun, karna di CommiT pembelajarannya berbasis projek dan harus diselesaikan dalam jangka waktu dua bulan saja dan dirapatkan setiap dua minggu sekali”.
Kamil Malik bersyukur bahwa lulusan CommiT mampu berkarya sesuai dengan bidangnya.“ Alhamdulillah semua alumni yang lulus dari sini mayoritas bisa bekerja di bidang yang mereka minati karna padangan awalnya mereka ditempa untuk tidak menjadi karyawan/PNS tetapi ditempa untuk untuk menjadi seorang programmer sesuai bidangnya “.
Kamil Malik berharap “Kedepannya terbentuk beberapa CommiT baru yang mandiri yang lebih cerdas. makanya kita akan adakan sharing sesion bulan depan untuk memberikan ilmu dan share pengetahuan kepada teman-teman sekalian”.
Penulis: Sitti Aisyah Ash'ari (Masiswi Fakultas Teknik Sekaligus Peserta Sekolah Jurnalistik)